Notification

×

Iklan


Iklan




Kukuhkan Pokja Wartawan DPRD Sumut 2024-2027, Baskami Ginting: Buatlah Berita Yang 'Sejuk' Jelang Pemilu 2024 Nanti

Jumat, 12 Januari 2024 Last Updated 2024-01-12T10:15:07Z



AyoMedan.com - Medan, Ketua DPRD Sumatera Utara Baskami Ginting mengukuhkan Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan DPRD Sumut priode 2024-2027 di Aula Gedung DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol, Jum'at (12/01/2024) pukul 14.00 Wib.


Selain Ketua DPRD Sumut, kegiatan ini juga dihadiri Kabag Persidangan dan Perundang-undangan Sekretariat DPRD Sumut, Luthfi Solihin Sirait dan Kasubbag Informasi Protokol dan Humas Sekretariat DPRD Sumut, M. Sofyan serta staf sekretariat DPRD Sumut lainnya.




Dalam kesempatan ini, Baskami Ginting mengucapkan selamat kepada pengurus Pokja Wartawan DPRD Sumut yang dipimpin Ketua Merry Ismail, Sekretariat Jamaluddin dan Bendahara Hartati, yang telah dikukuhkan.


"Selamat kepada Pokja Wartawan DPRD Sumut yang baru dikukuhkan, semoga kedepannya kita dapat bermitra dengan baik. Semoga kita sehat-sehat semua, sehingga bisa menjalankan tugas dengan baik," ucapnya.


Politisi PDI Perjuangan ini mengakui, tanpa wartawan yang memberikan informasi positif, masyarakat tidak akan mengetahui apa yang akan dilakukan anggota DPRD Sumut. "Mari kita berkolaborasi dengan baik, sehingga masyarakat bisa mengetahui apa saja tugas anggota dewan itu," ujarnya.


Baskami juga berpesan, agar para wartawan yang tergabung dalam Pokja Wartawan DPRD Sumut membuat berita yang 'sejuk', damai dan tidak mengadu domba menjelang Pemilu 2024.


"Suarakan keguyuban, kedamaian dan jauhkan praktek adu domba jelang Pemilu 2024 nanti," harapnya.


Ketua DPRD Sumut lakukan salam komando dengan Ketua Pokja Wartawan DPRD Sumut 


Sebelumnya, Ketua Pokja Wartawan DPRD Sumut Merry Ismail, mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting dan Wakil Ketua DPRD Sumut dan pihak lainnya yang telah mendorong terbentuknya paguyuban wartawan yang bertugas di DPRD Sumut.


Dia juga menjelaskan, Pokja Wartawan DPRD Sumut merupakan wadah bagi wartawan untuk meningkatkan hubungan kemitraan dengan DPRD Sumut yang sudah terjalin baik selama ini.


"Semoga kedepannya hubungan ini bisa lebih baik lagi. Diharapkan, keberadaan Pokja Wartawan DPRD Sumut ini bermanfaat bagi anggota dan masyarakat pada umumnya. Oleh karena itu, mari kita bersama-sama membangun pondasi yang kokoh berkolaborasi dengan semangat kebersamaan dan bekerja keras demi mencapai tujuan bersama," tuturnya.


Sedangkan Ketua Panitia Pengukuhan, Djamaluddin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sekretariat DPRD Sumut, yang telah memfasilitasi kegiatan sehingga terlaksana dengan baik.


"Terima kasih kepada Sekretariat DPRD Sumut, sehingga acara pengukuhan ini berlangsung dengan baik dan lancar tanpa kendala apapun," pungkasnya. 




Diakhir kegiatan, acara dilanjutkan dengan sesi foto bersama antara Ketua DPRD Sumatera Baskami Ginting dan Pokja Wartawan DPRD Sumut 

(A-Red )