Notification

×

Iklan


Iklan



Walikota Medan Rico Waas Sampaikan Pidato Pertama Dalam Sidang Paripurna DPRD Medan

Selasa, 04 Maret 2025 Last Updated 2025-03-04T05:20:41Z



AyoMedan.com - Medan, Usai dilantik menjadi Walikota Medan dan Wakil Walikota Medan periode 2025-2030, akhirnya Rico Tri Bayu Putra Waas dan H.Zakiyuddin Harahap menyampaikan pidato perdananya dalam Sidang Paripurna DPRD Medan, Selasa (04/03/2025).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, para mantan Walikota Medan terdahulu, Sultan Deli Sri Paduka Mahmud Arya Lamanjiji  Perkasa Alam Sah, Alim Ulama Kota Medan, Pimpinan OPD Pemko Medan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Insan Pers dan para tamu undangan lainnya.


"Saya mengucapkan puji dan syukur kepada Allah Tuhan yang Maha Kuasa, di mana hari ini  bisa berkumpul di tempat yang sangat sakral ini. Tentunya dalam agenda pidato pertama pasangan Rico dan Zaki sebagai Walikota dan Wakil Walikota Medan," katanya.


InsyaAllah, sambung Rico, pidato pertama ini membawa kebermanfaatan untuk kita semuanya dan bermanfaat kepada masyarakat Kota Medan.


"Saya merasa terhormat dan bangga bisa hadir di tempat ini. Saat memasuki pintu ruang paripurna tadi, langsung disambut dengan lagu Bagimu Negeri. Ada rasa tersentuh di dalam hati, mungkin dulu tidak pernah terbayangkan untuk bisa hadir di tempat ini dan menyampaikan sambutan di depan anggota dewan yang sangat luar biasa," ujarnya.


Untuk itu, lanjut Rico Waas, marilah kembali menelaah dalam hati, apa yang kita ingin gapai dalam pembangunan bangsa dan pembangunan kota Medan.


"Dengan introspeksi diri dan bekerja sama, kita dapat membangun kota Medan yang lebih baik ke depan," tuturnya.


Dalam kesempatan ini, lanjutnya lagi, izinkan kami (Rico-Zaky) mengucapkan terimakasih kepada masyarakat kota Medan, yang dengan damai melewati tahun-tahun politik dan juga Pilkada tahun 2024 kemarin.


"Hingga akhirnya kami dilantik pada tanggal 20 Februari 2025 yang lalu oleh bapak Presiden Prabowo Subianto di Jakarta secara massal bersama 481 Kepala Daerah lainnya. Yang dilanjutkan dengan mengikuti Retret di Magelang selama satu Minggu, dari pagi hingga malam hari," terangnya.


Menurut Rico Waas, rangkaian pelantikan massal itu merupakan monumental yang sangat bersejarah. "Bahkan mungkin tidak bisa diulang kembali. Artinya, momen ini menjadi sebuah mandat atau amanah yang akan kami jaga.


"Kami dilantik dengan sangat baik, dihargai dengan sangat baik, dan benar. Sebab dalam Retret tersebut, kami memperoleh ilmu kedisiplinan. Sehingga nantinya harapan harapan dari Presiden Prabowo Subianto, atas program Asta Cita dan Efesiensi Anggaran bisa dilaksanakan dengan baik," tutupnya. (A-Red)