AyoMedan.com – Medan. Wujud sinergi dalam perang melawan narkotika kembali diperlihatkan Satuan Brimob Polda Sumatera Utara. Kali ini, pasukan elit Polri tersebut memberikan dukungan penuh kepada Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut dalam kegiatan pengamanan dan pengawalan pemindahan tahanan kasus narkotika, Jum'at (07/11/2025).
Sebanyak 20 personel Brimob Polda Sumut diterjunkan untuk mengawal para tahanan dari Kantor BNNP Sumut menuju Jalan Balai Desa Linkungan Pria Laut 3, Kampung Lalang, Kecamatan Medan Sunggal, lokasi digelarnya konferensi pers hasil Operasi Terpadu Kampung Narkoba.
Sebelumnya, 10 personel Brimob juga telah dikerahkan mendampingi tim BNNP Sumut dalam operasi penggerebekan di sejumlah titik rawan peredaran narkoba di Kota Medan. Hasilnya, 59 tersangka berhasil diamankan dan kini menjalani proses hukum di Kantor BNNP Sumut.
Usai kegiatan, seluruh tahanan kembali dikawal ketat menuju Kantor BNNP Sumut di Jalan Balai Pom No.1 Blok A, Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar, mencerminkan soliditas, profesionalisme, serta sinergi kuat antara Brimob Polda Sumut dan BNNP Sumut dalam mendukung penegakan hukum dan pemberantasan narkotika di wilayah Sumatera Utara. (A-Red)